KAMI HANYA INGIN BERKARYA ..... BERBAGI BEREKPRESI ... TANPA LELAH , MENJALIN RASA PERSAUDARAAN DAN SALING PEDULI
Home » » siapa aku

siapa aku

Dimanakah aku sekarang?

Yang dulu terasa hangat? Sekarang terasa dingin

Yang dulu terasa aman, sekarang terasa terancam

Dulu akupun terasa damai, sekarang terasa hampa, sepi dan sendiri



Siapakah aku? Siapa? Siapa diriku ini

Kepada siapa aku harus bertanya?

Kamu? Kamu? Atau kamu?

Sungguh lucu jika aku bertanya pada kalian

Akupun tak tau, apalagi kalian?

Hah…… percuma

Kamu…..kamu…..dan kamu, juga kalian

Tidak melihatku, tidak mengetahui keberadaanku



Yang bias ku lakukan hanya berjalan dan terus berjalan

Mencari dan terus mencari

Seperti gelandangan, dengan telanjang masih kugenggam ari – ari di pusarku

Semua mata menataopku dengan sinis, ada yang menertawakanku

Dan ada yang iba padaku

Hah! Aku tak peduli!aku tetap terus berjalan

Berjalan mencari jawaban atas diriku



Dan akhirnya aku menemukanya, jawaban itu….

Ya…. Aku menemukan ibuku

Langsung kutanyakan padanya

“ibu kenapa kau buang aku?kenapa di kardus ibu?kenapa henya selembar kertas

Yang membungkusku? Kenapa ibu? Apa salahku?

“ibu… jangan lakukan lagi! Aku mohon, jangan lakukan lagi ibu….!!

Aku menangis dan terus menangis

Bagaimana tidak?!

Pada saat aku bertanya, di hadapanku, di depan mata,ibu melakukan aborsi’

Cukup ibu! Cukup! Cukup aku! Aku saja!

Jangan lakukan pada saudara –saudaraku



Lalu aku berlari….. hatiku sakit…. Sakit…..

Hatiku menjerit!

Baru aku tau, ternyata aku…..





Jumat legi,23 april 2010

Linda “lindut”

= REPARASI TEATER =
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. REPARASI TEATER - All Rights Reserved